Silih Wawangi

Manusia diciptakan Allah SWT sebagai makhluk sosial. Makhluk yang tidak bisa hidup sendiri. Makhluk yang senantiasa selalu membutuhkan makhluk yang lainnya. Maka seyogyanya manusia harus saling mengasihi dan menyayangi, saling mengisi antara satu dengan yang lainnya. Hal ini ditegaskan oleh Allah SWT dalam salah satu ayatnya " Bertolong menolonglah kamu dalam kebaikan dan jangan bertolong menolong dalam perbuatan dosa dan keji".

Silih asah, silih asih, silih asuh dan silih wawangi diajarkan PRABU SILIWANGI yang kini menjadi Falsafah Masyarakat Jawa Barat, merupakan pengejawantahan dari nilai-nilai sifat RAHMAN dan RAHIM ALLAH SWT.

Silih asah diartikan saling mengasah, saling mempertajam agar lebih berdaya guna dalam kehidupan, saling mendalami makna. Silih asih diartikan saling mengasihi antar sesama. Silih asuh dimaknai saling menjaga dan silih wawangi dimaknai saling memberikan hal yang positif.

Manakala nilai-nilai tersebut di atas, sudah terpatri dalam diri maka semangat berbagi akan lahir dengan sendirinya. Berbagi dengan harta, tenaga, pikiran atau ilmu. Ketika manusia sudah bisa berbagi maka dia telah menjadi manusia yang berguna. Dan kita maklumi bersama bahwa dalam sebuah hadits Nabi Muhammad SAW bersabda " Sebaik-baiknya manusia adalah yang berguna bagi manusia yang lainnya ".

Semoga kita digolongkan menjadi manusia yang berhasil guna dan berdaya guna bagi manusia yang lainnya.











1 komentar:

Rahasia SEO mengatakan...

Semoga makin sukse dengan bisnis online nya....

Designed by Posicionamiento Web | Bloggerized by GosuBlogger | Blue Business Blogger